Hadiri Didikan Subuh se Kecamatan Lintau Buo Utara, Bupati Eka Putra : Didikan Subuh Bisa untuk Membiasakan Sikap Disiplin

    Hadiri Didikan Subuh se Kecamatan Lintau Buo Utara, Bupati Eka Putra : Didikan Subuh Bisa untuk Membiasakan Sikap Disiplin
    Foto : Dok. Diskominfo Tanah Datar

    TANAH DATAR - Bupati Tanah Datar Eka Putra menegaskan pelaksanaan didikan subuh sangat bermanfaat untuk meningkatkan mental spiritual dan hafalan serta pemahaman terhadap kandungan Al Qur'an bagi anak generasi muda.

    "Saya sangat senang hadir bersama Bapak dan Ibuk semua untuk menyaksikan semangat anak-anak kita melawan kantuknya untuk hadir dalam kegiatan didikan subuh ini. Ini sangat strategis dan bermanfaat bagi generasi muda kita, " sampai Bupati, Minggu (7/5/2023) saat didikan subuh gabungan TPA dan MDTA se Kecamatan Lintau Buo di Masjid Raya Lubuk Jantan.

    Dikatakan Bupati, didikan subuh juga bisa menjadi wadah dan sarana membiasakan sikap disiplin, ajang silaturahmi, memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan.

    "Dengan hidup disiplin akan membentuk karakter ananda semua dengan baik dan bisa diandalkan. Jangan lupa untuk berbakti kepada orang tua, Bapak do'akan ananda semua menjadi anak yang shaleh dan tercapai cita-citanya, " katanya.

    Bupati Eka Putra menyampaikan Pemerintah Daerah sangat mendukung pelaksanaan kegiatan subuh berjamaah dan didikan subuh di Tanah Datar.

    "Kita sangat mendukung kegiatan ini, karena menjadi salah satu elemen untuk mencapai visi Pemerintah Kabupaten Tanah Datar yakni menjadi Kabupaten yang Madani yang berlandaskan Adat Basandi Syara', Syara' Basandi Kitabullah, " tukasnya.

    Dikatakan Eka Putra, didikan subuh juga sejalan dengan Program Unggulan (Progul) Satu Rumah Satu Hafizh/Hafizah.

    "Melalui Progul Satu Rumah Satu Hafiz/Hafizah, Saya berharap setidaknya tahun 2045 nanti setidaknya setengah penduduk Tanah Datar adalah penghafal Al Qur'an, sehingga para pemimpin juga para penghafal Al Qur'an, sehingga Tanah Datar semakin sejahtera, " pungkasnya.

    Sementara itu Wali Nagari Lubuk Jantan Mukhlis menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati bersama rombongan yang menyempatkan hadir di kegiatan itu.

    "Alhamdulillah, terima kasih pak Bupati, di tengah kesibukannya hari ini diawali dari sini. Tentu ini menjadi motivasi tersendiri bagi kami dan anak-anak kami, " sampainya.

    Mukhlis menyampaikan, pelaksanaan kegiatan didikan subuh diikuti santriwan dan santriwati dengan antusias dan penuh semangat.

    "Setidaknya ada sekitar lebih kurang 500 orang anak-anak kita yang hadir subuh ini. Hal ini tentu menjadi kebanggaan bagi kita, terutama untuk mendukung Progul Satu Rumah Satu Hafizh/Hafizah, khususnya di Nagari Lubuak Jantan kami juga memiliki satu Pondok Al Qur'an, " sampainya.

    Di kesempatan itu Muhklis juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati yang sigap menurunkan tim penanganan bencana longsor di Jorong Mawar beberapa hari lalu.

    "Terima kasih pak Bupati yang segera menurunkan tim tanggap darurat menangani musibah yang terjadi di Jorong Mawar 1 dan Mawar 2, sehingga bisa tertangani dengan baik, sekali lagi terima kasih pak, " tukasnya.

    Dalam kegiatan yang turut hadir Camat Lintau Buo Utara Arif Gani , jajaran dan pengurus Lembaga Dakwah Islam (LDS) Lintau Buo Utara, orang tua dan tokoh masyarakat di Nagari Lubuak Jantan dan undangan lainnya, Bupati Eka Putra juga memberikan beberapa pertanyaan atau kuis kepada santriwan dan santriwan yang ikut didikan subuh. (JH)

    tanahdatar sumbar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Resmi Dibuka Bupati, Pesona Sala Baraia...

    Artikel Berikutnya

    Wako Solok Hadiri Prosesi Malewakan Gala...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Langkah Mengurangi Over kapasitas, Rutan Batusangkar Pasang Kayu Tingkat Tempat Tidur Warga Binaan Demi Wujudkan Program Akselerasi Menimipas
    Komitmen Sukseskan Program Akselerasi Menimipas, Jajaran GasPas Rutan Batusangkar Laksanakan Sidak Demi Antisipasi Peredaran Gelap Narkotika dan Handphone
    Buka Konsultasi Publik Tentang Pajak dan Retribusi Daerah, Wabup Richi Pesankan Stakeholder Terkait Lakukan Kajian Mendalam
    Buka Rakor Fkp, Wabup Richi Aprian Harapkan Regsosek Mampu Menjadi Data Rujukan Pemerintah
    Roadshow Percepatan Penurunan Stunting dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem, Wabup Richi Harap OPD Tindaklanjuti Arahan Menko PMK
    Langkah Mengurangi Over kapasitas, Rutan Batusangkar Pasang Kayu Tingkat Tempat Tidur Warga Binaan Demi Wujudkan Program Akselerasi Menimipas
    Ny.Lise Eka Putra; Program Unggulan Bajak Gratis Di Lanjutkan
    Komitmen Sukseskan Program Akselerasi Menimipas, Jajaran GasPas Rutan Batusangkar Laksanakan Sidak Demi Antisipasi Peredaran Gelap Narkotika dan Handphone
    Bertamu ke Batusangkar, PSAD 0309/Solok Gelar Laga Persahabatan Dengan PSAD 0307 Tanah Datar
    Ribuan Relawan Paslon No 2  Eka-Fadly Bersatu Untuk Menang
    Pemprov Sumbar Gelar Rakor PPID Kabupaten dan Kota Se-Sumatera Barat, Dihadiri Dinas Kominfo Tanah Datar
    Perlengkapan Sekolah Hanyut AKibat Banjir, BAZNAS Kota Padang Salurkan Paket Perlengkapan Sekolah Melalui BAZNAS Tanah Datar untuk Pelajar MTSN 7 Sungai Jambu
    Beberapa Event Wisata Yang Akan Digelar di Tanah Datar Selama Libur Lebaran
    Hadiri Tabliq Akbar, Bupati Eka Putra Ajak Masyarakat Untuk Selalu Meramaikan Masjid
    Pengadilan Negeri Batusangkar Jalin Sinergi Antar Lembaga Guna Meningkatkan Pelayanan Publik Kepada Masyarakat

    Ikuti Kami